• Senin, 25 September 2023

Dorong UMKM Naik Kelas, Kemenkop UKM Gandeng Promedia Teknologi Indonesia Bangun Jaringan Megaportal PLUT-KUMK

- Jumat, 2 Juni 2023 | 09:11 WIB
Foto: Promedia Teknologi Indonesia bersama Kemenkop UKM, PT. Pos Indonesia, dan PT. Telkom Indonesia bangun jaringan megaportal PLUT-KUMKM, di Jakarta, 31 Mei 2023 (Dadang Hermawan (Promedia))
Foto: Promedia Teknologi Indonesia bersama Kemenkop UKM, PT. Pos Indonesia, dan PT. Telkom Indonesia bangun jaringan megaportal PLUT-KUMKM, di Jakarta, 31 Mei 2023 (Dadang Hermawan (Promedia))

BERITA TREN – Untuk membantu Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) naik kelas, Promedia Teknologi Indonesia bersama dengan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) akan membangun jaringan megaportal PLUT – KUMKM (Pusat Layanan Usaha Terpadu).

UMKM bisa naik kelas adalah harapan banyak pihak. Untuk mewujudkan jaringan megaportal PLUT-KUMKM tersebut, Kemenkop UKM gandeng Promedia Teknologi Indonesia.

Promedia Teknologi Indonesia bertanggung jawab menyiapkan teknologi dan infrastruktur portal, pelatihan managerial konten dan monetisasi iklan-iklannya. Langkah Kemenkop UKM membangun megaportal PLUT-KUMKM agar UMKM naik kelas ini pun disambut antusias.

Baca Juga: Terkait Pupuk, Sutikno Peneliti Budidaya Berbasis Mikroba dari Unila Surati Presiden Siap Dampingi Petani

Tak hanya dengan Promedia Teknologi Indonesia saja, dalam kerja sama ini Kemenkop UKM juga menggaet PT Telkom Indonesia dan PT Pos Indonesia. Penandatanganan Kerjasama dilaksanakan di Jakarta, pada Rabu (31/05/2023).

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) ini dilaksanakan dalam rangkaian acara Rapat Koordinasi Program Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah. 

Kegiatan bertajuk, “Trasformasi PLUT KUMKM Menuju UMKM Naik Kelas” tersebut dihadiri Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Baca Juga: Rangkuman Sejarah Lahirnya Pancasila, Nilai Luhur Para Pendahulu Bangsa Hingga Menjadi Dasar Negara Indonesia

Teten Masduki dalam sambutannya, menyatakan pihaknya akan terus mendorong UMKM untuk berevolusi, tidak terus berada di usaha mikro dan berproduksi di sektor rendah teknologi.

“Kita harus naik kelas, dalam arti skala usaha yang naik masuk ke produksi berbasis kreativitas dan inovasi teknologi,” terang Teten Masduki.

Dalam kesempatan tersebut, Asdep Koperasi dan UMKM Kemenko Perekonomian Danang menyatakan salah satu tantangan UMKM adalah menghadapi digitalisasi dunia industri.

“Terlebih adanya fakta bahwa baru 23,75% UMKM yang memiliki website dan bahkan 11,54% UMKM belum punya komputer,” ungkapnya sedih.

Baca Juga: Mengenang Alm. Tedjo Sumarto, Penyiar Legendaris RRI Acara Mimbar Hukum ‘Forum Negara Pancasila’ Era 1980-1995

Kondisi ini, menurut Asisten Deputi Koperasi dan UMKM Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menjadi tantangan sendiri dalam pengembangan KUKM. 

Halaman:

Editor: Vita Suwarno

Sumber: Promedia Teknologi Indonesia

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X